Blog SABDA
9Aug/220

Hari Terakhir Magang 1 di SABDA

Oleh:

Oleh: Rahel


Halo Sahabat SABDA, saya Rahel, staf magang yang sebulan ke belakang menghabiskan waktu di SABDA bersama rekan saya si Magang 2, Eunike. 🙂 Bersyukur, masa magang di SABDA dapat diselesaikan dengan baik. Saya mendapat banyak pelajaran dan pengalaman baru untuk dibawa kembali ke kota asal. Pada hari terakhir di SABDA, saya merasa senang karena dapat mengikuti acara ucapan syukur yang seru dan terasa sekali kekeluargaannya.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
8Aug/220

Keseruan Magang di YLSA

Oleh:

Shalom Sahabat SABDA, kali ini saya akan berbagi cerita seru anak magang SABDA dalam acara IG Live Kenal YLSA. Yuk simak keseruan mereka!

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
4Aug/220

SABDA Unboxing! Komik “Yesus Mesias”

Oleh:

Pada Kamis, 28 Juli 2022, SABDA Unboxing! mengupas tuntas salah satu produk SABDA, yaitu komik Yesus Mesias. Ibu Yulia (host) bersama dengan Sdr. Pio, narasumber sekaligus salah satu staf yang banyak terlibat dalam pengerjaan komik Yesus Mesias, memaparkan dengan jelas tentang produk ini. Banyak informasi menarik yang saya dapatkan melalui acara ini. Berikut ini saya rangkum hal-hal menarik berdasarkan penjelasan dari Pio.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
3Aug/220

Senang Menjadi Guest PA Online Bareng Seri Alki-TOP (Mazmur 1)

Oleh:

Oleh: Rahel

Shalom Sahabat SABDA ! Saya ingin menceritakan salah satu pengalaman saya selama magang di SABDA. Pengalaman ini terkait dengan salah satu tugas yang saya dapat dari Divisi Live. Saya sudah terbiasa bekerja di balik layar untuk berbagai program live, sebab sudah beberapa kali diminta bertugas dengan diorientasi sebelumnya. Namun, kali ini, ada yang berbeda lho. Kak Roma  meminta saya untuk menjadi guest #ayo_PA! dalam program PA Online Bareng Seri Alki-TOP dengan topik bahasan Mazmur 1  bersama staf baru Divisi Live, yaitu Mas Rei.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
3Aug/220

Kelas “Membina Pernikahan Kristen” (MPK)

Oleh:

Oleh: Rei

Halo Sahabat SABDA ... Pada kesempatan kali ini, saya membagikan beberapa testimoni dari peserta yang mengikuti kelas Membina Pernikahan Kristen (MPK). Kelas diskusi ini berlangsung pada 20 - 27 Juli 2022, yang diikuti oleh 59 peserta dan berhasil meluluskan 45 peserta. Kelas ini dibagi menjadi 2 kategori, yaitu kelas hamba Tuhan dan kelas umum.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
26Jul/220

Pelayanan sebagai Staf Baru di SABDA

Oleh:

Oleh: Rei

Halo Sahabat SABDA, saya sangat bersyukur kepada Tuhan karena pada 18 Juli 2022, saya memulai perjalanan hidup yang baru di Kota Solo. Pada tanggal itulah, saya memulai petualangan hidup saya melayani Tuhan di Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). Sedikit cerita saja teman-teman, saya adalah seorang sarjana lulusan Teologi yang memiliki panggilan pelayanan yang cukup jelas sebagai seorang gembala. Panggilan itu sudah saya yakini sejak saya masih berkuliah. Ketika tiba saatnya saya lulus dari kuliah dan mendapatkan gelar sarjana, saya mulai mempertanyakan tempat pelayanan yang Tuhan mau untuk saya lakukan.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
20Jul/220

Memperkenalkan Program Baru MLC: Kelas Diskusi Langsung

Oleh:

Hai, Sahabat  SABDA . Lagi-lagi, saya sangat senang berjumpa dengan Sahabat SABDA melalui blog kali ini. Saya akan bercerita tentang program baru yang diadakan oleh SABDA Ministry Learning Center (MLC), yaitu Kelas Diskusi Langsung atau kami singkat dengan sebutan KDL.

Penjelasan tentang KDL dilakukan pada Rabu, 13 Juli 2022, melalui platform Zoom (silakan lihat rekaman tundanya melalui link: https://youtu.be/vUgR_fNjauc). Sangat bersyukur karena ada 31 Sahabat SABDA MLC yang ikut dalam penjelasan serta simulasi dari KDL ini. Kalau melihat ke belakang, program ini kami adakan karena cukup banyak peserta kelas online MLC dari grup WA/Telegram yang meminta diadakan diskusi secara tatap muka. Akhirnya, setelah diskusi bersama tim Live, kami pun menerima aspirasi tersebut dan mengenalkan program baru ini kepada mereka.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini