Blog SABDA
30Jan/240

Keseruan Bergabung di Tim SABDA Resources

Oleh:

Hallo Sahabat SABDA, jumpa lagi dengan saya nih. Tahun ini, SABDA memulai langkah pelayanannya dengan menerapkan struktur baru. Harapannya, SABDA dapat semakin relevan dengan teknologi kekinian dan flow kerja SABDA menjadi lebih efektif demi kemajuan pelayanan.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
9Oct/230

Pelatihan Prompt AI sebagai Referensi Pelayanan

Oleh:

Di tengah gencarnya perkembangan AI, staf SABDA turut memikirkan bagaimana cara memanfaatkan AI untuk menolong dan mempermudah dalam pelayanan. Oleh karena itu, menjelang ulang tahun ke-29, SABDA mengadakan serangkaian acara terkait dengan AI.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
28Aug/230

Divisi Content Pakai AI, Senangnya!

Oleh:

Seperti judulnya, saya senang ada Artificial Intelligence (AI) yang semakin hari makin menolong pengerjaan tugas-tugas dalam Divisi Content. Asyik!! Wah, penasaran 'kan AI apa saja sih yang sudah kami pakai? Pastinya, ada beberapa AI nih yang sudah dipakai. Eitz, sebelum saya ceritakan tentang AI dalam Divisi Content, saya ingin cerita mengapa Divisi Content ikutan pakai AI seperti divisi-divisi lainnya.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
23Aug/230

AI? Apa Itu? SABDA Live Juga Pakai AI Kok

Oleh:


Hai, Sahabat SABDA. Apakah Sahabat SABDA sudah pernah atau sering mendengar istilah Artificial Intelligence (AI)? Ya, AI belakangan ini memang sangat viral. Beragam pendapat pun bermunculan sehubungan dengan viralnya teknologi AI ini. Ada orang-orang yang sangat setuju, ada yang sangat ketakutan, ada yang biasa-biasa saja. Di SABDA, bagaimana ya

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
3Aug/230

Magang di SABDA, Sulit tetapi Bisa

Oleh:

Penulis: Anju S

Semakin dijalani, rasanya semakin menantang, dan saya merasa semakin banyak belajar hal baru di SABDA. Semakin banyak belajar, semakin saya merasa ada banyak hal yang masih belum saya ketahui. Saya bersyukur karena diberi kesempatan untuk melayani di SABDA selama dua bulan. Saya yakin ini bukan sebuah kebetulan. Harapan saya, apa yang telah saya dapatkan di SABDA bisa saya bagikan kepada teman-teman lainnya.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
10Jul/230

2012 — 2023: A Journey with God Through YLSA

Oleh:

Tepatnya 8 Oktober 2012. Hari itu hari Senin, yang menjadi hari pertama saya masuk dan mulai bekerja di YLSA. Seperti newbie lainnya, setelah mengikuti acara Persekutuan Doa staf, saya langsung mengikuti berbagai orientasi untuk mengetahui cara kerja dan apa saja yang harus diketahui sebagai staf masa percobaan. And then, ... ada bunyi gitar dan lagu Happy Birthday berkumandang di ruangan. Semua staf menyanyi, dan ada kue kecil ulang tahun dengan lilin untuk ditiup. Surprised, surprised for me ... Ternyata, itu adalah budaya di YLSA, merayakan staf yang berulang tahun dengan menyanyi, mendoakan, dan memberi kue. It was my first day. And, it was memorable.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
9Jul/230

Sharing Pelayanan SABDA di GKIm Ka Im Tong Bandung

Oleh:

Puji Tuhan! Pada Kamis, 29 Juni 2023, SABDA diundang untuk sharing pelayanan SABDA sepanjang semester I/2023 dalam Persekutuan Doa Dept. Misi GKIm Ka Im Tong, Bandung. Sharing ini dilakukan secara online dengan platform Zoom. Persekutuan doa misi GKIm Ka Im Tong ini diadakan rutin, minimal setahun sekali, untuk mendengarkan sharing dan mendoakan pekerjaan Tuhan yang dilakukan beberapa organisasi/individu. Ini adalah salah satu bentuk dukungan jemaat GKIm Ka Im Tong Bandung untuk kemajuan pekerjaan Tuhan dan pelayanan misi yang dilakukan oleh organisasi/individu tertentu.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
14Jun/230

Ambil Bagian Menjadi Volunteer

Oleh:


Saya terkesan dengan beberapa orang yang Tuhan kirim dan terbeban dengan pelayanan YLSA. Sebenarnya, bagaimana mereka bisa mendapatkan kesempatan itu?

Senin lalu, SABDA kembali menayangkan program Kenal YLSA, sebuah program guna mengenal lebih dekat pelayanan YLSA melalui bincang-bincang dengan para guest yang dihadirkan. Nah, Kenal YLSA kali ini  menghadirkan dua volunteer yang sudah menolong pelayanan YLSA. Prinsip pelayanan YLSA sendiri adalah We Can't Do It Alone. Tidak heran jika dengan prinsip ini, YLSA membuka kesempatan bagi siapa saja yang akan mendukung SABDA melalui Doa, Dana, Daya, Duta, dan Data (5D). Karena YLSA tidak bisa mengerjakan sendiri setiap bagian pelayanan yang Tuhan berikan, YLSA pun membuka pintu pelayanan kepada Sahabat SABDA yang rindu untuk terlibat melayani, khususnya di bidang digital.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
17Mar/230

Hidup, Bergerak, dan Berbuah dengan (Pelayanan) Doa

Oleh:

To be a Christian without prayer is no more possible than to be alive without breathing.

Begitu pernyataan Martin Luther untuk menegaskan pentingnya doa dalam kehidupan orang percaya. Sesuai dengan pernyataan tokoh reformasi tersebut, pelayanan SABDA pun lahir dan akan terus ada karena doa. Nah, untuk membahas tentang pentingnya gerakan serta pelayanan doa ini, bersama Nikos, kami hadir dalam program SABDA Unboxing! Pelayanan Doa pada 9 Maret 2023.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini