Blog SABDA
23Apr/151

SABDA dan Generasi Digital di PPA GBIS Samaan

Tanggal 14 April 2015 yang lalu, tim SABDA mendapat kesempatan untuk melayani para remaja di PPA (Pusat Pengembangan Anak) GBIS Samaan, Surakarta, dengan memberikan presentasi bertema “Media Digital: Kawan atau Lawan?” Sebelumnya, ada briefing oleh Mbak Evie dan Bu Yulia kepada tim yang akan berangkat untuk membahas persiapan dan apa yang akan dilakukan di sana. Tim SABDA yang berangkat untuk melayani dalam roadshow kali ini adalah Mbak Santi, Mbak Indah, Odysius, dan saya sendiri, Bayu. Briefing dilakukan setelah makan siang dan hanya berlangsung selama 30 menit. Pukul 14.00 WIB, kami berangkat dari kantor dengan mengendarai motor. Kami berangkat pkl. 14.00 supaya kami dapat mengantisipasi acara, kalau-kalau ada perubahan susunan acara, sekaligus untuk melakukan persiapan dengan matang di sana. Dalam perjalanan, Mbak Santi menjadi penunjuk jalan, sedangkan kami bertiga mengikutinya.

Sampai di sana, yakni sekitar pukul 14.30, kami bertemu dengan para mentor PPA dan langsung diantar ke ruangan yang akan digunakan untuk acara presentasi. Dalam ruangan tersebut, lebih tepatnya ruang perpustakaan, di sana telah disiapkan LCD untuk menolong jalannya presentasi, dan kami pun langsung menyiapkan alat-alat yang akan kami gunakan. Setelah memastikan semuanya berjalan lancar, kami juga menyiapkan perlengkapan untuk meng-“instal” HP sembari menunggu kedatangan peserta. Berangsur-angsur adik-adik PPA berdatangan. Setelah pkl. 15.00, sudah banyak dari mereka yang berkumpul sehingga kegiatan PPA pun dimulai. Acara dimulai dengan doa, kemudian dilanjutkan dengan presentasi tentang media digital oleh Mbak Santi.

Presentasi ini disambut dengan meriah oleh adik-adik PPA. Selama presentasi berlangsung, Mbak Santi cukup kewalahan dengan suasana yang gaduh karena ada beberapa anak yang terlambat serta adanya gangguan dari teman-teman mereka sendiri. Mbak Santi cukup tegas dalam menangani adik-adik PPA ini dengan beberapa kali mengingatkan mereka untuk tenang, terutama para peserta anak laki-laki. Dalam presentasinya, cukup banyak peserta yang yang merespons Mbak Santi sehingga presentasi tidak hanya berjalan satu arah, melainkan ada partisipasi aktif dari beberapa peserta. Di akhir sesi, diadakan diskusi kelompok untuk mereka, yang bertujuan agar kami dapat mengetahui sejauh mana mereka mengerti dan menangkap presentasi yang telah diberikan.

Ada 26 peserta PPA yang datang ke acara ini, dan ada 12 HP yang di-instal untuk aplikasi Alkitab SABDA, Renungan PSM, dan Kamus Alkitab. Dari sekian banyak HP yang dibawa oleh peserta, mayoritas menggunakan Android sehingga memudahkan saya untuk meng-instal semua HP tersebut. Meskipun saat presentasi ada beberapa gangguan kegaduhan dari peserta serta microphone yang tidak lancar, tetapi hal-hal itu dapat diatasi berkat anugerah Tuhan. Kami dapat merasakan penyertaan Tuhan dalam roadshow kali ini sehingga segala sesuatunya dapat berjalan dengan lancar.

Saya bersyukur dapat mengikuti roadshow kali ini dan belajar bahwa segala sesuatu harus dilandasi dengan doa, sekecil apa pun itu. Dengan menyerahkan semua kepada Tuhan, kita pun akan merasakan penyertaan Tuhan serta dimampukan-Nya untuk melakukan apa yang menjadi bagian kita. Selain itu, saya juga belajar untuk terus rendah hati dan mengembalikan segala kemuliaan itu hanya bagi Tuhan.
Soli Deo Gloria!

Bayu

Tentang Bayu

Yohanes Bayu telah menulis 7 artikel di blog ini..

suka diam dan merenung. tapi juga seneng hal yang lucu…

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
Comments (1) Trackbacks (0)
  1. Wah, blog pelayanan di GBIS Samaan … 😀

    Saya sangat bersyukur karena Tuhan memberi saya kesempatan untuk berbagi tentang media digital di PPA ini. Bersyukur juga bisa berelasi dengan banyak remaja di sana. Saya berharap pelayanan ini tidak hanya berhenti di sini, tetapi para remaja bisa memiliki cara pandang yang baru dalam menggunakan media digital — untuk memuliakan nama Tuhan. Semangat!!


Leave a comment

Connect with Facebook

No trackbacks yet.