Blog SABDA
3Apr/250

Mendapat Banyak Berkat Melalui Kelas “Identitasku Dalam Kristus”

Shalom, Sahabat SABDA! Saya bersyukur karena kelas Identitasku Dalam Kristus (IDK) yang diselenggarakan oleh Yayasan Lembaga SABDA berjalan baik pada 13 – 18 Februari 2025. Kelas ini menjadi kesempatan berharga bagi para peserta untuk memperoleh pemahaman yang benar tentang identitas diri sesuai dengan kacamata Alkitab. Kelas IDK terdiri dari lima pelajaran utama:
1. Pengertian Identitas
2. Identitas dalam Kristus
3. Yang Lama dan yang Baru
4. Pemulihan dari Kerusakan
5. Kuasa Identitas

Dari total 65 peserta, 55 peserta berhasil menyelesaikan kelas dengan baik. Puji Tuhan! Ada tiga kelas yang berlangsung kali ini (IDK 1, IDK 2, IDK 3) yang dipandu oleh moderator dan admin yang bertugas untuk memastikan diskusi berjalan dengan lancar. Saya bertugas sebagai admin di kelas IDK 3, bersama Sdr. Rei sebagai moderator. Secara keseluruhan, dinamika diskusi berlangsung dengan baik. Banyak peserta aktif dan responsif dalam menjawab serta menanggapi diskusi. Meski demikian, masih ada beberapa peserta yang kurang aktif dan perlu diingatkan secara ekstra. Menariknya, saking serunya berdiskusi, kadang peserta kebablasan membahas materi dari pelajaran berikutnya. Inilah yang menunjukkan bahwa peserta antusias dan ingin belajar lebih dalam. Beberapa peserta juga menyoroti contoh tokoh dalam Alkitab yang mengalami krisis identitas.

Banyak berkat yang saya peroleh melalui kelas ini. Saya belajar bahwa krisis identitas sering terjadi akibat tekanan sosial, trauma, atau perubahan besar dalam hidup. Namun, identitas dalam Kristus memberikan dasar yang kokoh dan tujuan hidup yang sejati. Oleh karena itu, pertumbuhan rohani sangat diperlukan melalui pertobatan, doa, serta pengenalan akan Tuhan melalui firman-Nya. Identitas lama harus mati melalui proses pengudusan sehingga kita dapat hidup dalam pimpinan Roh Kudus. Pemulihan terjadi ketika pola pikir yang salah digantikan dengan kebenaran Tuhan, dapat menangani emosi negatif, dan memiliki hati yang mau mengampuni. Percaya diri muncul dari identitas kita dalam Kristus, bukan dari kemampuan pribadi, sehingga kita dapat hidup sesuai kehendak-Nya.

Melalui kelas ini, saya berharap setiap peserta semakin memahami dan menghidupi identitas mereka dalam Kristus. Bagi Sahabat SABDA yang belum mengikuti kelas IDK, jangan khawatir .. hehe. Masih ada kesempatan untuk belajar dan menggali lebih dalam firman Tuhan melalui kelas-kelas MLC berikutnya. Kontak kami di 0821-3313-3315 dan follow media sosial sabda_mlc ya, biar nggak ketinggalan informasinya. Tuhan Yesus memberkati.

Milly

Tentang Milly

Millytia Christy Kansil telah menulis 4 artikel di blog ini..

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
Comments (0) Trackbacks (0)

No comments yet.


Leave a comment

Connect with Facebook

No trackbacks yet.