Blog SABDA
14Jul/150

Roadshow SABDA di GAIS Gideon, Solo

Oleh:

Oleh:Meiliana*

Pada tanggal 10 Juni 2015, SABDA mendapat kesempatan untuk memperkenalkan dan membagikan bahan-bahan SABDA kepada para hamba Tuhan yang melayani di daerah pinggiran kota Solo dalam acara diklat di GAIS Gideon, Solo.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
30Apr/150

Training Intern di SABDA

Oleh:

Oleh: Liana*

Inilah training intern SABDA. Hari pertama, kami diberikan rencana materi training. Banyak istilah yang masih asing di telingaku, tetapi aku berusaha mengikuti terus karena materi training menarik, dan ternyata SABDA pun sudah mempersiapkan proyek untuk menyambut tahun 2020. Luar biasa .... O ya, pada awal training ini ada satu motto yang selalu kami ingat yaitu "We can't do it alone".

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
31Oct/123

SABDA di STT Bethany Surabaya

Oleh:

"Dear Bu Yulia, saya ikut doakan agar semua acara pelatihan Tim SABDA berlangsung dengan baik, lancar dan diberkati Tuhan, dan semakin banyak orang yang mendapat berkat dan karunia Tuhan melalui SABDA. Kalau diperkenankan saya ada sedikit masukan untuk SABDA, pada hemat saya "software SABDA" kalau saya analogikan adalah merupakan sebuah peta pulau Jawa yang sangat lengkap dan detail, yang seharusnya disampaikan kepada orang-orang yang berjiwa dan bersemangat petualang tinggi, sehingga peta itu akan terpakai atau tertelusuri secara keseluruhannya sampai pada pelosok-pelosoknya.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
29Jan/105

Roadshow SABDA ke Salatiga

Oleh:

roadshow_salatigaRoadshow Tim SABDA yang mulai dilaksanakan YLSA tahun lalu sepertinya akan semakin gencar dilakukan tahun 2010. Agenda roadshow bahkan sudah dimulai tanggal 16 Januari 2010 yang lalu di kota Salatiga, tepatnya di Persekutuan Kelompok Belajar Pelayan Injil (KBPI) Alethia yang dipimpin oleh Pak Yusuf, yang usut punya usut ternyata rekan Sdri. Lisbet, mantan Staf YLSA.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
4May/173

Yang Terbuang Namun Pahlawan

Oleh:

Oleh: *Teti Zebua

"Dear Ibu Teti, terima kasih untuk partisipasi aktifnya dalam diskusi Yefta di FB Grup Bio-Kristi ..." saya mendapat pesan dari Mbak Okti sesaat setelah diskusi mengenai tokoh Yefta tersebut selesai. Meski saya tidak terlalu suka dipanggil ibu, tetapi saya sangat menyukai keramahtamahan yang beliau berikan kepada semua peserta diskusi.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
9Sep/160

PA Guru SMP KK

Oleh:

PA dengan guru-guru SMP Kalam Kudus

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
Filed under: No Comments
22Oct/151

SABDA dalam Sertifikasi Guru Agama Kristen di INTHEOS

Oleh:

Pada tanggal 23 September 2015, SABDA mengadakan roadshow di STT INTHEOS dalam rangka acara "Pelatihan Profesi Jabatan Sertifikasi Guru Agama Kristen". Para peserta kebanyakan berasal dari Kalimantan. Saya, Pak Gunung, dan Amidya bertugas pada roadshow kali ini. Kami membuka stand instalasi aplikasi Android di HP dan laptop. Peserta yang mengikuti acara ini sekitar 200 orang. Meskipun ada sedikit hambatan sebelum mulai membuka booth, tetapi akhirnya kami dapat melakukan instalasi Alkitab dan app di laptop maupun HP peserta. Pada hari itu, ada kira-kira 50 laptop yang mendapat instalasi Software SABDA dan bahan-bahan pelayanan dari SABDA sebesar 16GB, yaitu bahan dari 3 DVD: Library SABDA Anak, DVD Telaga, dan DVD Dengar Alkitab. Sementara itu, sebanyak 60-an handphone mendapatkan beberapa apps Kristen dari SABDA. Jumlah seluruh Apps Android dari SABDA saat ini ada 16.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
17Sep/150

Roadshow SABDA di Kamp Nasional Pembina Siswa 2015

Oleh:

Puji Tuhan, tanggal 8 dan 9 Agustus 2015, tim Yayasan Lembaga SABDA kembali mendapat kesempatan untuk melakukan pelayanan di acara Kamp Nasional Pembina Siswa 2015 di Tawangmangu. Ini adalah kamp nasional Perkantas untuk pelayanan siswa yang diikuti oleh seluruh Perkantas se-Indonesia. Di sini, mereka akan menerima pembinaan untuk menjadi pembina siswa dan setelah itu mereka harus berkomitmen untuk menjadi pembina siswa selama 2 tahun. Bertepatan dengan tanggal tersebut, tim SABDA yang lain sedang berada di Surabaya untuk melakukan Pelatihan Software SABDA di GKA Gloria, Surabaya, dan mensosialisasikan gerakan "Apps4God" kepada jemaat di sana. Beberapa teman SABDA juga sedang berada di Jakarta untuk mengikuti KIN (Konferensi Injil Nasional) untuk pemuda. Akhirnya, saya, Tika , dan Jessica diutus untuk membuka booth SABDA dan memberikan presentasi tentang gerakan Apps4God kepada peserta KNPS di Tawangmangu.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
30Mar/173

Roadshow SABDA ke Lampung

Oleh:

Sabtu pagi. Pada 11 -- 13 Maret 2017, saya dan Ibu Yulia berangkat ke Lampung dalam rangka roadshow SABDA di Gereja Kristen Tritunggal (GKT), Bandar Lampung. Kami berangkat pada Sabtu pagi (11 Maret 2017). Ketika tiba di Bandara Radin Inten II, Lampung, kami dijemput oleh Boksu (panggilan Pendeta Gembala di GKT) Putut, Pak Candra (majelis di bidang misi), dan Pak Rudi (hamba Tuhan di GKT). Ini kali pertama saya pergi ke Lampung. Kesan saya, kota ini seperti Solo, tetapi lebih besar dan lebih ramai. Di Lampung juga sudah mulai macet meski tidak seperti Jakarta.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
12Apr/184

Ibu-Ibu di Dapur YLSA

Oleh:

Oleh: Davida

"Kami juga berdoa untuk ibu-ibu di dapur yang telah menyiapkan makan siang pada hari ini, kiranya Tuhan Yesus memberkati mereka ...."

Kalimat di atas hampir selalu terucap oleh staf SABDA yang mendapatkan giliran berdoa sebelum kami menyantap makan siang. Ya, kami menyadari bahwa tanpa tangan-tangan para ibu yang sudah mengolah bahan-bahan mentah dari pasar, kami tidak dapat menyantap makan siang untuk memulihkan tenaga kami. Ada empat orang ibu yang menolong pekerjaan-pekerjaan rumah tangga di YLSA. Dua orang ibu, yaitu Ibu Reso dan Mbak Dikem, bertugas untuk meracik bahan-bahan mentah, memasaknya, dan menghidangkannya untuk staf SABDA. Sementara itu, dua ibu lainnya, yaitu Mbak Ros dan Mbak Tiwi, memiliki tugas utama yang lain di luar tugas memasak. Namun, terkadang, mereka berdua juga terjun ke dapur untuk membantu memasak apabila Ibu Reso atau Mbak Dikem berhalangan masuk.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini