Roadshow Mini Tim Pendidikan Kristen di STT Berita Hidup
Oleh: Ariel
Shalom, YLSA mengadakan roadshow lagi. Kali ini bukan roadshow #Ayo_PA!, melainkan roadshow mini tim Pendidikan Kristen (PK) YLSA. Kegiatan ini sudah direncanakan dalam program kerja 2017 tim PK. Namun, karena banyaknya kegiatan dan kesibukan di YLSA, rencana ini baru dapat kami laksanakan pada November 2017. Sejak awal, kami sudah menargetkan akan melakukan roadshow mini tim PK di persekutuan pemuda GKAI Betlehem di Karanganyar. Mengapa? Selain jaraknya yang cukup dekat, ada banyak mahasiswa sekolah teologi yang hadir dalam persekutuan ini. Menurut kami, mereka adalah salah satu target yang tepat untuk roadshow mini kali ini. Materi yang akan kami sampaikan kepada peserta adalah “Anak di Mata Allah dan Mengenal Karakter Anak”.
Seperti biasa, sebelum melakukan roadshow, kami harus mempersiapkan semuanya dengan matang. Pio mempersiapkan alat-alat dan DVD yang akan kami bawa, sedangkan Tika dan Joy menyiapkan presentasinya. Sebelum terjun ke lapangan, Joy dan Tika selaku presentator harus melakukan latihan presentasi terlebih dahulu. Dalam latihan tersebut, kami memberikan masukan-masukan agar pada hari H, mereka dapat menyampaikan presentasi dengan baik. Saya sempat khawatir karena merasa persiapannya kurang lancar. Selain memberi dorongan semangat dan beberapa masukan, saya juga mendoakan mereka. Saya yakin dengan persiapan yang serius, Tuhan akan menolong kami melakukan pelayanan ini dengan baik dalam perkenanan-Nya.
Roadshow mini tim Pendidikan Kristen diadakan pada 10 November 2017 pukul 19.00 WIB, bertempat di GKAI Betlehem yang merupakan gereja kampus STT Berita Hidup. Pada pukul 18.00 WIB, kami berangkat dari kantor untuk mempersiapkan alat-alat presentasi. Rintik-rintik hujan yang turun seharian tidak mengurangi semangat kami untuk melayani Tuhan. Sebelum pukul 19.00 WIB, beberapa pemuda sudah datang, kami berkesempatan untuk beramah-tamah dengan mereka. Mereka juga bersedia membantu kami untuk mengatur LCD dan menata kursi. Kami sempat mengubah penataan kursi beberapa kali demi kenyamanan peserta ketika melihat layar LCD.
Tepat pukul 19.00 WIB, ibadah dimulai, yang diawali dengan menyanyikan beberapa pujian dan pemberian persembahan. Setelah pujian selesai, giliran saya menyampaikan pengantar presentasi dan mengenalkan anggota tim kepada peserta. Kami menyampaikan dua presentasi; yang pertama adalah “Anak di Mata Allah” yang disampaikan oleh Tika, yang kedua adalah “Karakter Anak” yang disampaikan oleh Joy. Sebagian besar peserta adalah mahasiswa STT Berita Hidup, sedangkan yang lain adalah pemuda GKAI Betlehem. Mereka semua adalah guru-guru Sekolah Minggu di gereja itu. Semua peserta terlihat antusias mendengarkan presentasi yang disampaikan, baik oleh Tika maupun Joy. Saya juga melihat Tika dan Joy menyampaikan presentasi dengan sangat bagus dan bersemangat. Semua kekhawatiran saya kemarin hilang sudah, yang ada hanyalah rasa syukur kepada Tuhan karena Dia benar-benar bekerja dalam diri Tika, Joy, dan anggota tim yang lain. Presentasi diakhiri dengan sesi tanya jawab dan pembagian DVD Library SABDA Anak yang dipimpin oleh Evie. Antusiasme dalam hal ini juga terlihat dari setiap peserta, terbukti dengan munculnya berbagai pertanyaan dari mereka. Tepat pukul 21.00 WIB, acara roadshow ini berakhir.
Dari roadshow mini tim Pendidikan Kristen ini, saya belajar tentang koordinasi tim dan yang paling penting adalah penyerahan diri, terutama penyerahan kekhawatiran kepada Tuhan. Kegiatan ini dapat berlangsung dengan baik bukan karena koordinasi tim yang baik, presentator yang hebat, maupun kepandaian kami semua, melainkan karena Tuhan yang melibatkan kami dalam rencana-Nya sehingga kami dapat melakukan kegiatan ini dan menjadi berkat bagi orang lain.
“Inilah kebanggaan kami, yaitu kesaksian hati nurani kami bahwa kami hidup di dunia ini, terutama terhadap kamu, dengan ketulusan dan kemurnian dari Allah, bukan dalam hikmat dunia, melainkan dalam anugerah Allah.” 2 Korintus 1:12 (AYT)
Kategori: Pelayanan, Pendidikan Kristen
Cetak tulisan ini
February 14th, 2018 - 16:46
Pelajaran berharga saya dapatkan dari pelayanan tim di STT Berita Hidup, betapa pentingnya melibatkan Tuhan dalam pekerjaan kita dan kita juga harus belajar memberi yang terbaik agar selebihnya Tuhan bekerja atas pekerjaan kita. Thanks. Gbu(^_^)
July 19th, 2018 - 16:40
Sungguh luar biasa acara Roadshow yang diadakan oleh SABDA di pemuda kami. Walaupun saya tidak mengikuti acara tsb namun banyak dari teman-teman yang merasa terberkati dengan acara tsb. Semoga dilain kesempatan SABDA bisa mengadakan kembali Roadshow di pemuda kami. Tuhan Yesus memberkati. :))
July 20th, 2018 - 14:33
Pengalaman yang luar biasa saat tim SABDA mengadakan acara Roadshow di pemuda kami. Saya sangat bersyukur karena saya dapat hadir dalam acara itu dan saya sangat terberkati oleh materi-materi yang telah disampaikan. Semoga SABDA bisa mengadakan kembali Roadshow di pemuda GKAI Betlehem. Jesus bless.