Blog SABDA
29Mar/114

YLSA Turut Menyebarkan Alkitab Dalam Audio

Oleh:

Selama menjadi staf YLSA, saya dapat menangkap dengan jelas kerinduan YLSA untuk selalu menyebarkan firman Tuhan dalam berbagai bentuk/media. Pada tahun 2010, YLSA mulai menyebarkan firman Tuhan dalam bentuk CD Alkitab Audio. Istimewanya, CD Alkitab audio tersebut tidak hanya tersedia dalam bahasa Indonesia, namun juga dalam berbagai bahasa suku di Indonesia dan bahasa asing. CD Alkitab audio tersebut kami sebarkan secara gratis.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
31Oct/140

Merayakan Kebaikan Tuhan di Ulang Tahun SABDA Ke-20

Oleh:

Bulan Oktober selalu menjadi bulan yang spesial bagi pelayanan kami karena tanggal 1 Oktober adalah hari ulang tahun Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). Pada tahun 2014 ini, YLSA genap berusia 20 tahun! Puji Tuhan! Kami bersyukur karena kami sangat merasakan kebaikan Tuhan dalam memelihara pelayanan ini. Hanya oleh karena kemurahan-Nya, YLSA masih terus dipakai menjadi alat-Nya, khususnya di bidang pelayanan elektronik melalui media komputer dan internet.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
16Sep/151

Pengalaman Magang di SABDA

Oleh:

Oleh: Kevin Fidelis*

Semua hal yang terjadi dalam hidupku tidak lepas dari kedaulatan Tuhan. Begitu pula dengan bagaimana Tuhan memimpin saya dan Andi dalam menjalani proses magang di YLSA. Saya sangat bersyukur pada Tuhan karena pada awalnya kami sangat sulit mencari tempat magang. Kami mencoba mencari tempat magang di kota kami, Surabaya. Sampai menjelang deadline pengumpulan proposal magang di kampus, kami belum juga mendapatkan tempat magang. Di tengah rasa pesimis, kami mencoba untuk melamar ke beberapa organisasi Kristen. Di tengah sempitnya waktu, Bu Yulia membalas email kami dengan cepat dan menyatakan bahwa masih ada lowongan untuk magang di SABDA. Kami memutuskan untuk melakukan magang di SABDA. Sungguh, tidak ada sesuatu pun yang terjadi secara kebetulan. Tuhan memimpin kami pada detik-detik terakhir untuk dapat mengikuti magang di SABDA. Di SABDA, kami diberi kesempatan untuk belajar banyak hal, baik dari segi teknis maupun dari kehidupan.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
5Nov/1010

Software SABDA – UP or DOWN?

Oleh:

CD-SABDA"Kapan Software SABDA akan selesai?" adalah pertanyaan yang sangat sering saya dengar dalam setahun belakangan ini.

Awal tahun 2010, di Raker YLSA yang diselenggarakan di Kaliurang, kami (Tim SABDA) bertekad untuk fokus mengerjakan Software SABDA agar bisa diluncurkan secepatnya.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
11Apr/162

Memanfaatkan Google Calendar untuk Pengaturan Tugas di YLSA

Oleh:

Tahun 2016 merupakan tahun berbenah dan mengembangkan kemampuan staf YLSA untuk semakin efektif dalam bekerja. Khusus pada tahun ini, kami didorong untuk dapat mengatur seluruh program kerja yang sudah disusun pada saat Raker. Banyaknya program kerja dapat memicu munculnya masalah-masalah dalam bekerja, entah itu penyelesaian tugas yang mundur dari deadline, tugas yang terlewat, dll.. Oleh karena itu, kami mencari alat untuk menolong kami dalam mengatur pengerjaan tugas sehari-hari. Kami pun mencoba untuk memakai Google Calendar.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
1Mar/162

Belajar Melayani dan Bekerja di YLSA

Oleh:

Oleh: Bara Okta Pratista Johannanda*

Dua bulan saya berkesempatan mencicipi bagaimana rasanya magang di Yayasan Lembaga SABDA (YLSA), mulai dari 4 Januari sampai 27 Februari 2016. Pada waktu mencari dan mengajukan tempat magang di kampus, Yayasan Lembaga SABDA sudah menjadi salah satu pilihan tempat magang saya. Sejak masih kecil, saya sudah sering mendengar tentang SABDA dan sudah ada beberapa CD Software SABDA di rumah saya sehingga nama "Yayasan Lembaga SABDA" bukanlah nama yang asing bagi saya (meskipun ternyata saya masih tidak mengerti apa saja bentuk bahan dan pelayanan dari YLSA).

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
22Dec/150

Selamat Datang di Era Messaging

Oleh:

Sebelum tahun 2020, instant messaging (pesan singkat) akan mendominasi cara kita berkomunikasi secara digital, tidak hanya berkomunikasi satu dengan yang lain, tetapi juga akan merupakan metode komunikasi pilihan dalam beraktivitas sehari-hari, seperti berbelanja, mengecek akun bank, menjadwalkan pertemuan, memesan tempat di restoran, mencari informasi di internet, dan menjalin relasi dengan keluarga dan teman. Oleh sebab itu, jangan heran jika studi Alkitab dan membaca buletin gereja pun akan dilakukan dengan instant messaging. Era web sudah hampir berakhir. Era aplikasi sudah mulai memasuki titik jenuh (apakah Anda mau memasang seratus aplikasi untuk seratus macam hal yang isinya mirip-mirip?). Selamat datang di Era Messaging.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
24Jul/160

Roadshow #Ayo_PA! dalam Acara Youth Refreshing Camp GUPdI

Oleh:

Oleh: Ayu*

Beberapa hari sebelum raker mini, YLSA mendapatkan informasi bahwa kami diberi kesempatan untuk menyampaikan tentang #ayo_PA! kepada peserta "Pembekalan dan Kenaikan Jenjang PDP, PDM, dan PDT Sinode Gereja Utusan Pantekosta di Indonesia (GUPdI)" dan peserta "Youth Refreshing Camp Sinode GUPdI" pada 22 Juni 2016 di Sarangan (Tawangmangu).

Karena cukup mendadak, maka Bu Yulia yang akan membawakan presentasi dan saya serta Jessica membantu booth dan instalasi. Kami berangkat pukul 07.00 pagi. Dalam perjalanan, kami melakukan briefing tentang apa saja yang perlu kami lakukan di acara ini. Rencananya, Bu Yulia akan terlebih dahulu menyampaikan presentasi untuk peserta "Pembekalan dan Kenaikan Jenjang PDP, PDM, dan PDT Sinode GUPdI" pada pkl. 10.00, lalu lanjut ke acara "Youth Refreshing Camp" untuk pemuda pada pukul 11.30.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini