SABDA Berpartisipasi dalam Lausanne Young Leaders Gathering 2016
Puji syukur bahwa pada acara Lausanne Young Leaders Gathering (YLG), yang diadakan setiap 10 tahun sekali ini, atas providensia Allah, Jakarta terpilih sebagai tempat penyelenggaraan #YLG2016 dan tim SABDA bisa ikut terlibat. Keterlibatan SABDA dalam penyelenggaraan YLG ini pun saya kira bukan suatu kebetulan. Acara #YLG2016 yang diselenggarakan tanggal 2 --10 Agustus 2016 diikuti oleh lebih dari 1.200 pemimpin Kristen dari 160 negara, dengan tajuk "United in the Great Story" atau "Bersatu di Dalam Kisah Agung" ini. Gerakan Lausanne yang dimulai oleh Billy Graham, John Stott, Ralph Winter, Francis Schaeffer, dan pemimpin-pemimpin Injili lainnya adalah gerakan yang bertujuan untuk menjadi fasilitator bagi para pembuat perubahan dan pemikir-pemikir Kristen bagi penginjilan di seluruh dunia, dan meletakkan dasar bagi Ikrar Lausanne, sebuah momen penting bagi gerakan pengabaran Injil global.

(Akhirnya) SABDA 5 ….
Pada 21 November 2015, saat kami mempersiapkan raker tahun 2015, kami mendengar kabar bahwa OLB (OnLine Bible) versi 5 sudah keluar! Hanya 2 hari setelah Drupal 8 keluar! Segera terbayang di mata saya bahwa tahun 2016 akan menjadi tahun yang sibuk. Sibuk sekali! Puji Tuhan, kesibukan itu membuahkan hasilnya pada akhir bulan Mei lalu, kami bisa merilis SABDA 5.1 Beta, berkat anugerah Tuhan Yesus.

Selamat Datang di Era Messaging
Sebelum tahun 2020, instant messaging (pesan singkat) akan mendominasi cara kita berkomunikasi secara digital, tidak hanya berkomunikasi satu dengan yang lain, tetapi juga akan merupakan metode komunikasi pilihan dalam beraktivitas sehari-hari, seperti berbelanja, mengecek akun bank, menjadwalkan pertemuan, memesan tempat di restoran, mencari informasi di internet, dan menjalin relasi dengan keluarga dan teman. Oleh sebab itu, jangan heran jika studi Alkitab dan membaca buletin gereja pun akan dilakukan dengan instant messaging. Era web sudah hampir berakhir. Era aplikasi sudah mulai memasuki titik jenuh (apakah Anda mau memasang seratus aplikasi untuk seratus macam hal yang isinya mirip-mirip?). Selamat datang di Era Messaging.

Prajurit Kristus juga Perlu Menulis — Secara Digital
Blog ini adalah kelanjutan dari blog sdr. Yans yang menceritakan paroh pertama perjalanan kami ke Jakarta dan Bandung tanggal 18 -- 23 Mei 2015.

Membagikan SABDA di Kota Pempek
Oleh: Kusuma Negara dan Yulia
Pada tanggal 2 Maret yang lalu, SABDA mendapat kesempatan berharga untuk melayani di kota 'pempek', Palembang. Hal ini berawal dari rencana Bu Yulia untuk mengantar ibunya menghadiri wisuda kakak Bu Yulia (Bu Yenni) di Universitas Sriwidjaja, Palembang. Setelah diatur sedemikian rupa, ternyata acara keluarga ini akhirnya dapat sekaligus menjadi acara roadshow SABDA ke Palembang. Puji Tuhan, Ia mengatur segala sesuatunya sehingga 'Sekali mendayung, dua tiga pulau terlampaui,' kata pepatah lama.
