SABDA Melayani di Persekutuan Hamba Tuhan GBIS Solo Barat
Pada Senin, 7 Juli 2014, SABDA mendapat undangan untuk mengisi persekutuan hamba Tuhan GBIS wilayah Solo Barat yang bertempat di GBIS Joyodiningratan, Solo. Tim SABDA yang hadir dalam pertemuan ini adalah Amidya, Arkha, Yohanes, Ibu Yulia, dan saya. Roadshow ini merupakan pengalaman baru bagi Arkha dan Yohanes, karena Arkha adalah staf baru divisi ITS yang sedang dalam masa percobaan dua bulan, dan Yohanes adalah staf magang untuk waktu 2 bulan.

SABDA Melayani Hamba Tuhan GBIS Solo Timur
Pada awal Juni 2014, Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) mendapat kesempatan untuk melayani hamba-hamba Tuhan Gereja Bethel Injil Sepenuh (GBIS) se-Solo Timur di GBIS "Pintu Iman" Petoran.
Berawal dari 'ngobrol' dengan teman kuliah saya dan sekaligus ibu gembala GBIS "Pintu Iman", Ibu Anggraeni, beliau menawarkan kepada saya, "Apakah SABDA berkenan mengisi acara pertemuan hamba-hamba Tuhan GBIS?" Kebetulan bapak gembala, Bapak Musi Teja, setuju dan juga tertarik untuk lebih mengenal pelayanan SABDA.

Alkitab Yang Terbuka, Alkitab Abad ke-22
"Alkitab Abad ke-22" adalah Alkitab yang multi-platform, multi-format, dan sosial. Itulah yang saya tangkap dari presentasi SABDA di Salatiga, pada Kamis, 16 Januari 2014 yang lalu. Kalau cerita ini saya mundurkan sedikit, saya akan mulai dari awal perjalanan kami ke Salatiga.

SABDA di Gereja Kristen Kalam Kudus Yogyakarta
Hari Sabtu, tanggal 24 Agustus 2013 yang lalu, Bu Yulia diundang untuk melayani acara persekutuan pemuda di Gereja Kristen Kalam Kudus Yogyakarta. Bersama dengan Bu Yulia, saya, Khenny, Ade, dan Jesica untuk membantu meng-install Alkitab ke HP dan membagikan multimedia Alkitab dan DVD Library Anak yang juga berisi program SABDA. Ini memang bukan pertama kalinya kami roadshow ke Yogyakarta, tetapi baru kali ini SABDA berkunjung ke GKKK Yogyakarta.

Roadshow SABDA di GKJ Boyolali
"Tuhan, aku memiliki keterbatasan. Biarlah Engkau memampukan aku di dalam pelayanan ini." Itu salah satu kalimat yang saya ucapkan dalam doa bersama dengan suami dan anak saya, pada Senin pagi, 26 Agustus 2013. Ya, hari itu, saya bersama beberapa staf YLSA akan berangkat melakukan kegiatan roadshow SABDA di GKJ Boyolali.

Pelatihan SABDA di STA Tiranus Bandung
Oleh: Zorin*
Pada tanggal 15 -- 17 April 2013, saya diberi kesempatan oleh tim SABDA untuk ikut serta dalam Roadshow Pelatihan SABDA di STT Tiranus di Cihanjuang, Bandung. Hal tersebut merupakan pengalaman yang berharga karena selain saya bisa lebih mengerti tantangan Kristen generasi zaman ini, saya mendapat kesempatan untuk bertemu dengan beberapa pelayan Kristen yang sudah puluhan tahun melayani Tuhan.

Pelatihan SABDA untuk Sinode Gereja Isa Almasih di Semarang
Oleh: Suparjoko T.A.*
"Terima kasih atas pelayanannya, Pak Joko."
Kata-kata itu yang berkesan di hati saya sebelum pergi meninggalkan SMA YSKI (Yayasan Sekolah Kristen Indonesia) yang beralamat di Jl. Sidodadi Timur 23, Semarang. Ucapan terima kasih diiringi senyuman dari hamba-hamba Tuhan malam itu membuat saya menyadari betapa besar Tuhan kita. Saya yang dari bukan siapa-siapa, tidak mengerti apa-apa, bahkan baru belajar merangkak dalam pelayanan, ataupun belajar firman Tuhan bisa dipakai oleh Tuhan untuk melayani para hamba Tuhan yang rindu menggunakan Software SABDA untuk menunjang pelayanan mereka.

Warna-Warni Persekutuan Staf di YLSA
Kegiatan persekutuan di kantor-kantor atau lembaga-lembaga Kristen tentu bukan hal yang asing bagi karyawan yang bekerja di dalamnya. Ini merupakan upaya untuk menjaga agar 'kehidupan rohani' anak-anak Tuhan tetap bersemangat karena di dunia kerja, sering kali pekerjaan menjadi alasan utama seseorang untuk 'mengabaikan' kehidupan rohaninya.

SABDA di STT Bethany Surabaya
"Dear Bu Yulia, saya ikut doakan agar semua acara pelatihan Tim SABDA berlangsung dengan baik, lancar dan diberkati Tuhan, dan semakin banyak orang yang mendapat berkat dan karunia Tuhan melalui SABDA. Kalau diperkenankan saya ada sedikit masukan untuk SABDA, pada hemat saya "software SABDA" kalau saya analogikan adalah merupakan sebuah peta pulau Jawa yang sangat lengkap dan detail, yang seharusnya disampaikan kepada orang-orang yang berjiwa dan bersemangat petualang tinggi, sehingga peta itu akan terpakai atau tertelusuri secara keseluruhannya sampai pada pelosok-pelosoknya.
