Blog SABDA
8Dec/150

Pra-Raker 2015 ala YLSA

Oleh:

Hai, Bloggers dan Sahabat YLSA! Bagaimana kabar Anda? Izinkan saya hadir untuk menyapa Anda dan memberikan informasi teranyar terkait dengan pelayanan YLSA. Di tengah-tengah kesibukan menyelesaikan tugas masing-masing, saat ini semua koordinator divisi di YLSA sudah dan sedang bersiap-siap untuk melakukan Rapat Kerja (Raker) YLSA 2015 yang akan diselenggarakan pada 10 -- 11 Desember 2015 mendatang. Raker YLSA kali ini terhitung berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Tahun-tahun lalu, Raker dilaksanakan pada awal tahun, sedangkan tahun ini Raker diadakan pada akhir tahun. Perubahan ini dirasa cukup baik karena kami dapat mengawali tahun sesuai dengan Progam Kerja (Proker) yang sudah disusun tahun sebelumnya.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
7Dec/150

Selamat Ulang Tahun Mbak Santi !!!

Oleh:

Jumat, 4 Desember 2015, Facebook memberi pemberitahuan bahwa ada satu teman saya yang berulang tahun hari ini. Mbak Santi, Mama dari Garneta yang manis, lemah lembut, dan lemah gemulailah, yang berulang tahun hari ini. Saya pura-pura tidak tahu dan sengaja belum memberikan selamat kepada Mbak Santi demi menunggu waktu yang tepat, yaitu bersama teman-teman yang lain. Hari itu adalah hari Jumat, dan biasanya ulang tahun staf akan diberitakan dalam Persekutuan Doa staf YLSA pukul 11.00. Nah, pada waktu itulah, biasanya kami memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada setiap staf yang berulang tahun tepat pada hari Senin atau Jumat. Namun, waktu itu diumumkan bahwa PD dilangsungkan pukul 13.00, yaitu setelah makan siang ... yah, jadi lebih lama lagi menahan untuk tidak memberikan selamat kepada Mbak Santi.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
2Dec/150

Pengalaman Magang di SABDA

Oleh:

Oleh: Tata*

Siapa yang menyangka kalau keputusan yang tidak enak menghasilkan pelajaran yang sangat berharga. Lewat mamaku, jalan Tuhan terbuka untuk menempatkan aku di SABDA dalam kurun waktu 2 bulan sebagai staf magang. Pada awalnya, aku sempat bertanya-tanya, "Apa yang bisa aku kontribusikan untuk SABDA?" Karena di benakku, SABDA adalah Pelayanan IT, sedangkan aku gaptek, hahaha .... Setelah masuk dan berkecimpung, ternyata melayani di SABDA itu menyenangkan. Meski pelayanannya di bidang IT, ada banyak tugas yang bisa aku kerjakan.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
1Dec/150

Menyambut Desember dengan Menghias Kantor

Oleh:

Tidak terasa sudah akhir tahun 2015 lagi, padahal rasanya baru kemarin aku merayakan tahun baru 2015. Kalau sudah akhir tahun seperti ini, di Yayasan Lembaga SABDA selalu ada yang spesial dan pastinya sudah ditunggu-tunggu oleh seluruh staf YLSA. Ya! Kami akan mendekorasi kantor dengan pernak-pernik Natal! Bagiku ini adalah sesuatu yang sangat menyenangkan dan memberikan kebahagiaan tersendiri karena aku tidak pernah merayakan Natal di rumah, bahkan memajang satu pernak-pernik pun tidak. Namun, aku bersyukur karena akhirnya aku bisa berkreasi menghias kantor dan pohon Natal dengan pernak-pernik dan pajangan yang lucu dan indah.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
27Nov/152

Mengucap Syukur Bersama di YLSA

Oleh:

Oleh: Aji*

Hari raya Thanksgiving sebenarnya tak terlalu populer di Indonesia, tak banyak orang yang merayakan dan gaungnya tak begitu terasa di negeri ini. Hari raya itu lebih populer dirayakan di belahan bumi barat di kawasan Amerika Utara, tepatnya di Amerika Serikat dan Kanada, di mana pada saat itu keluarga-keluarga akan berkumpul dan mengadakan perjamuan makan tepat pada hari Kamis minggu keempat pada bulan November. Dalam perjamuan makan itu, mereka akan mengucap syukur atas segala berkat dan kehidupan yang telah Tuhan berikan. Tak lupa, mereka melengkapi perjamuan itu dengan menyantap daging kalkun yang merupakan simbol Thanksgiving. Situasinya tak jauh beda dengan di negara kita saat mudik Lebaran di mana akan ada banyak pawai dan festival di jalan-jalan, ada musim belanja dengan diskon besar-besaran, dan yang pasti ... macet! Ya, karena semua orang berbondong-bondong pulang ke kampung halaman.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
24Nov/153

Have a Very Happy Birthday, Tika!

Oleh:

Sebenarnya, Tika sudah berulang tahun pada tanggal 21 November, tetapi dara yang memiliki nama lengkap Rostika Surya Novantina ini baru mendapat selebrasi dari teman-teman YLSA pada hari Senin, 23 November. Seperti biasa, setelah berdoa dan merenungkan Oswald Chambers dalam persekutuan staf Senin pagi itu, Mbak Anik yang menjadi pembawa acara mengatakan bahwa Tika berulang tahun. Spontan saja, kami semua lantas menyanyikan lagu "Selamat Ulang Tahun" untuk salah satu staf dari divisi ITS ini, yang kemudian disambung dengan pemberian ucapan selamat, plus sedikit cipika-cipiki :-).

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
17Nov/150

Ting ting…. Yuk, Makan Siang di YLSA

Oleh:

Ketika waktu menunjukkan jam 11.50, beberapa staf di Griya SABDA sering kali bergumam, "Hari ini, Bu Reso masak apa ya?" Tidak lama sesudah itu, bel "ting-ting" pun terdengar dan kami segera bergegas menuju gazebo SABDA untuk menyantap hidangan siang yang sudah dimasak dan disiapkan oleh Bu Reso, Bu Dikem, dan Mbak Tiwik.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
11Nov/152

Ulang Tahun Lusi

Oleh:

Tanggal 7 November 2015 yang lalu, ternyata teman dan sahabat kami, Lusi, berulang tahun. Namun, kami baru merayakan ulang tahunnya saat Persekutuan Doa staf hari Senin, 9 November 2015. Setelah menyanyikan lagu "Selamat Ulang Tahun", seperti biasa staf yang berulang tahun akan didaulat untuk sharing.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
4Nov/155

Pengaruh Sosial Media dalam Pembentukan Karakter Anak

Oleh:

Oleh: Astrid*

Perkembangan teknologi berjalan begitu cepat dan dampaknya ikut memengaruhi pola pikir, perilaku, dan sikap pada anak-anak masa kini. Sebagai orangtua, saya bersyukur karena tidak termasuk orangtua yang gaptek. Jadi, saya bisa cepat tahu perkembangan serta informasi terbaru yang sedang berkembang di dunia maya. Saya bisa menjadi filter bagi anak-anak saya sebelum mereka mengenal sendiri atau mendengar dari orang lain. Kita tahu ada banyak yang ditawarkan di internet. Ada situs, games, dan juga aplikasi lain yang dapat dibuka melalui laptop, PC, ataupun smartphone. Ada yang bernilai positif, tetapi banyak pula yang bernilai negatif. Jadi, sangat penting kalau orangtua ikut serta mendampingi anak saat membuka aplikasi games atau membuka situs internet. Ibadah pasutri di GKI Sangkrah bertema "Pengaruh Sosial Media dalam Pembentukan Karakter Anak" yang diadakan Jumat (25/9/15) itu cukup menyita perhatian saya. Saya diingatkan oleh pembicara Ang Wie Hay, M.Sc., M.Div, pakar IT dan Teologi dari Singapura, agar selalu menjadi orangtua yang jeli sehingga anak-anak tidak terjerumus dalam pergaulan yang salah. Sangat disayangkan kalau anak-anak membuka games atau situs yang mengandung unsur kekerasan atau pornografi. Oh ya, dalam acara tersebut, Tim SABDA yang terdiri dari Ibu Yulia, Tika, Jono, Odysius , Ayub , Aji, dan Pak Victor hadir untuk mengikuti acara sekaligus membuka booth untuk instalasi dan membagikan produk-produk YLSA di gereja.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
4Nov/152

HUT Pak Gunung

Oleh:

Tanggal 2 November 2015 merupakan hari yang spesial karena salah satu teman kami, yaitu Pak Gunung, merayakan ulang tahunnya yang ke-36. Kami turut bersyukur bersama Pak Gunung dengan merayakan ulang tahunnya secara sederhana dalam Persekutuan Doa hari Senin bersama semua staf. Kami menyanyikan lagu "Selamat Ulang Tahun" dan mendengarkan sharing dan permohonan dari Pak Gunung mengenai ulang tahunnya kali ini.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini