Blog SABDA
8Dec/150

Pra-Raker 2015 ala YLSA

Oleh:

Hai, Bloggers dan Sahabat YLSA! Bagaimana kabar Anda? Izinkan saya hadir untuk menyapa Anda dan memberikan informasi teranyar terkait dengan pelayanan YLSA. Di tengah-tengah kesibukan menyelesaikan tugas masing-masing, saat ini semua koordinator divisi di YLSA sudah dan sedang bersiap-siap untuk melakukan Rapat Kerja (Raker) YLSA 2015 yang akan diselenggarakan pada 10 -- 11 Desember 2015 mendatang. Raker YLSA kali ini terhitung berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Tahun-tahun lalu, Raker dilaksanakan pada awal tahun, sedangkan tahun ini Raker diadakan pada akhir tahun. Perubahan ini dirasa cukup baik karena kami dapat mengawali tahun sesuai dengan Progam Kerja (Proker) yang sudah disusun tahun sebelumnya.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
16Sep/152

Kesaksian Magang: Terima kasih SABDA

Oleh:

Oleh: Andi Susanto*

Saya Andi Susanto, mahasiswa Teknik Informatika UK Petra Surabaya. Ini cerita saya selama magang di Yayasan Lembaga SABDA.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
16Sep/151

Pengalaman Magang di SABDA

Oleh:

Oleh: Kevin Fidelis*

Semua hal yang terjadi dalam hidupku tidak lepas dari kedaulatan Tuhan. Begitu pula dengan bagaimana Tuhan memimpin saya dan Andi dalam menjalani proses magang di YLSA. Saya sangat bersyukur pada Tuhan karena pada awalnya kami sangat sulit mencari tempat magang. Kami mencoba mencari tempat magang di kota kami, Surabaya. Sampai menjelang deadline pengumpulan proposal magang di kampus, kami belum juga mendapatkan tempat magang. Di tengah rasa pesimis, kami mencoba untuk melamar ke beberapa organisasi Kristen. Di tengah sempitnya waktu, Bu Yulia membalas email kami dengan cepat dan menyatakan bahwa masih ada lowongan untuk magang di SABDA. Kami memutuskan untuk melakukan magang di SABDA. Sungguh, tidak ada sesuatu pun yang terjadi secara kebetulan. Tuhan memimpin kami pada detik-detik terakhir untuk dapat mengikuti magang di SABDA. Di SABDA, kami diberi kesempatan untuk belajar banyak hal, baik dari segi teknis maupun dari kehidupan.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
27Jul/152

Raker Mini YLSA 2015

Oleh:

Acara Raker Mini Juli 2015 diadakan agak berbeda dari tahun sebelumnya. Biasanya, Raker diadakan 2 hari penuh, tetapi karena adanya kesibukan staf, maka raker mini diadakan 3 hari; dua hari pertama hanya setengah hari dan baru hari terakhir satu hari penuh. Seperti biasa, menu utama raker adalah laporan kerja tengah tahun (Januari -- Juni 2015) dan rencana kerja tengah tahun terakhir (Juli -- Desember 2015). Akan tetapi, tentu saja bukan hanya itu yang disampaikan dalam raker mini ini.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
24Jul/150

Nonton Bareng Film CSI: “Silent Night”

Oleh:

Oleh:Hossiana*

Pada bulan Juli 2015 yang lalu, saya dan teman-teman kerja di SABDA nonton bareng sebuah film di Griya SABDA [link]. Awalnya, saya mengira akan menonton film tentang Yesus atau film-film motivasi yang berbau kristiani. Ternyata, kami menonton sebuah film serial, yaitu CSI New York. CSI adalah singkatan dari Crime Scene Investigation. Judul seri CSI NY yang kami tonton hari itu adalah "Silent Night".

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
1Jul/151

Ultah Nih… Mbak Amid

Oleh:

Bersyukur kali ini sahabat dan rekan kami, Amidya, berulang tahun pada usia yang telah mencapai seperempat abad. Usia yang matang untuk seorang wanita yang gemar belajar sejarah ini. Dan, bila Tuhan menghendaki, tahun ini ia juga akan menyediakan diri untuk dipinang oleh seorang laki-laki idamannya ... ciyeee ... eee.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
25Jun/152

Ulang Tahun Yuni

Oleh:

Hari senin kemarin, ada dua orang cowok magang yang berasal dari Universitas Petra, Surabaya, serta satu orang cewek baru yang masuk sebagai staf baru di YLSA. Nah, pada waktu Persekutuan Doa hari Senin, mereka diberi waktu untuk memperkenalkan diri mereka masing-masing, dengan menyebutkan nama, tempat tinggal, dan hobi. Setelah persekutuan, mereka langsung aku berikan orientasi tentang presensi, laporan kerja, dan hal-hal pokok seputar admin. Dari tiga orang ini, yaitu, Andi, Kevin, dan Yuni, Yuni adalah orang yang paling diam pada saat aku orientasi alias tidak banyak tanya.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
10Jun/151

Nonton Bareng Film “The Gospel of Luke”

Oleh:

Oleh: Viktor Kristianto*

Minggu lalu, saya baru menyelesaikan review terhadap Injil Lukas versi Alkitab Yang Terbuka, kemudian kami berkesempatan menonton sebuah film berjudul "The Gospel of Luke" berdurasi 4x30 menit dengan narator musisi Michael Card. Kami menonton film tersebut bersama-sama seluruh staf Yayasan Lembaga SABDA, dengan tujuan agar memperoleh wawasan yang lebih lengkap tentang Injil Lukas, terutama dengan latar belakang daerah di mana Yesus dulu pernah tinggal dan melayani. Latar belakang film adalah Palestina, khususnya lokasi-lokasi yang bernilai historis seperti sungai Yordan, danau Galilea, Hotel King David di Yerusalem, dan lain-lain.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
29May/151

Tidak Pernah Menyesal Berada di SABDA

Oleh:

Oleh: Wiwin*

Dari perusahaan farmasi masuk ke SABDA?? Ehm, jelas hal yang cukup besar bedanya. Tidak sekadar istilah-istilah yang berubah, tetapi juga metode kerja pun berubah. Memang perlu adaptasi, tetapi saya sangat percaya bahwa Allah tidak pernah salah menempatkan saya di SABDA. Setiap hari saya dibawa untuk berjumpa dengan firman Tuhan di sela-sela jam kantor, yang secara otomatis mengarahkan hati dan pikiran saya juga kepada TUHAN sebagai pribadi di balik firman Tuhan itu sendiri. Pikiran saya semakin difokuskan kepada hal-hal yang bernilai kekal.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
13May/153

Ulang Tahun Pertama Mei di YLSA

Oleh:

Hari Minggu sore, tanggal 10 Mei 2015, saya membaca notifikasi dari Facebook tentang orang-orang yang berulang tahun hari itu. Eh, ternyata salah satunya adalah Mei, teman "semeja" di kantor Griya SABDA dari Divisi PESTA, yang belum genap setahun bergabung bersama kami di YLSA. Tanpa pikir panjang, saya pun langsung mengucapkan selamat ulang tahun di wall profil Facebooknya dengan ucapan, "Eh, ada yang ultah niy ... besok ada ting ting berarti. 🙂 Selamat tambah tua ya, Mei. Tambah geulis, gesit, gempi, dan gemilang. Tak doakeun ^_^." Itu adalah ungkapan doa sekaligus harapan tulus dari lubuk hati terdalam (ciee ... :-p) untuk Mei, yang selama ini dikenal sebagai salah satu staf YLSA yang cekatan, baik hati, rajin, ramah, dan tidak sombong, plus selalu asyik untuk jadi ajang ledekan teman-teman di kantor. Seperti ungkapan yang sedang 'in' saat ini, "Mei mah emang gitu orangnya ...." 😀

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini