Pelajaran dari Artikel “Gandrung Menumpuk Barang”
Judul artikel yang kami baca secara bergilir di kantor minggu ini adalah "Gandrung Menumpuk Barang". Saya tertarik merespons artikel ini karena menurut saya, menumpuk barang adalah kebiasaan banyak orang yang susah dihilangkan, termasuk saya sendiri. Secara sekilas, tampaknya tidak masalah, tetapi sebenarnya hal itu sangat merugikan kehidupan seseorang.
Cetak tulisan iniStudi Alkitab pada Era Digital di STT AIMI (Pertemuan II)
Oleh: Aji
Sebagai yayasan yang bergerak dalam bidang Biblical Computing, YLSA terus menggalakkan pentingnya pendalaman Alkitab, khususnya dengan memanfaatkan teknologi dan alat-alat digital abad ini. Banyak hal yang sudah dilakukan, salah satunya dengan penyelenggaraan pelatihan "PA dengan Gawai" yang bertajuk #Ayo_PA!. Pada tahun ini, YLSA mendapat kesempatan istimewa untuk mengembangkan pelatihan ini di STT AIMI, Solo. Saya katakan "istimewa", sebab untuk pertama kalinya penyampaian materi #Ayo_PA! "Studi Alkitab pada Era Digital" dikemas dalam bentuk kurikulum untuk dilaksanakan dalam empat kali pertemuan. Materi yang disampaikan berpusat pada pengenalan alat dan bahan PA digital, serta penerapan metode S.A.B.D.A. (Simak, Analisa, Belajar, Doa+Diskusi, Aplikasi). Pelatihan pertama sudah dilaksanakan pada Mei lalu, seperti yang bisa Anda simak pada tulisan Sdr. Danang.
Cetak tulisan iniPengalaman Mengikuti Pelatihan Bahasa Ibrani
Oleh: Aji
Mempelajari bahasa asing selalu memberi tantangan tersendiri bagi saya. Terlebih lagi, mempelajari suatu bahasa yang benar-benar baru dan menggunakan alphabet non-Latin. Hal inilah yang saya temui ketika mengikuti pelatihan struktur dasar bahasa Ibrani pada Kamis, 8 Februari 2018. Pelatihan yang digelar di Griya SABDA ini diadakan dalam rangka menunjang bisa Anda baca di Berita YLSA 136. bahasa Ibrani sehingga bisa lebih baik lagi dalam menyunting draf AYT Perjanjian Lama (Selengkapnya mengenai proyek AYT [Alkitab Yang Terbuka] bisa Anda baca di Berita YLSA 136. Seluruh peserta pelatihan ini adalah para editor AYT, yang kebanyakan masih awam dengan struktur dasar bahasa Ibrani.
Cetak tulisan iniRoadshow #Ayo_PA! KMK UNSA di Wisma INRI
Oleh: Aji
Wisma INRI, yang terletak di daerah Karangpandan, Kabupaten Karanganyar, menjadi tempat saya dan beberapa teman dari Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) mengadakan roadshow #Ayo_PA!. Roadshow yang diadakan pada Sabtu, 7 Oktober 2017 yang lalu ini, digelar atas undangan panitia retret dari Keluarga Mahasiswa Kristen Universitas Surakarta (KMK UNSA), dengan tema retret "Stronger Together". Ini merupakan agenda tahunan bagi mereka, dan diikuti oleh seluruh mahasiswa Kristen UNSA yang berasal dari berbagai fakultas. YLSA diminta menjadi salah satu pengisi acara guna berbagi pengetahuan tentang penggunaan teknologi untuk mempelajari firman Allah.
Cetak tulisan iniStaf YLSA Mengikuti Seminar “Tetap Memberkati Walau Sendiri”
Keputusan hidup single (tidak menikah) adalah keputusan yang diambil sebagian orang, termasuk orang Kristen. Namun, pengambil keputusan ini tergolong minoritas sehingga diskusi mengenainya juga tak banyak diangkat. Gereja lebih sering mengadakan seminar mengenai kehidupan suami-istri atau keluarga, ketika subjek mengenai singleness ini penting bagi orang-orang yang sudah atau sedang mempertimbangkan untuk menjalani hidup selibat.
Cetak tulisan iniRoadshow SABDA di Pulau Dewata (II)
Paruh pertama kegiatan roadshow SABDA di Pulau Bali, 24 -- 26 Februari 2017, sudah kami lewati, seperti yang bisa Anda baca melalui blog yang ditulis oleh Elly. Namun, sepeninggal Hadi dan Elly, acara masih harus berlanjut sampai 28 Februari 2017 dengan hanya Bu Yulia dan saya. Menurut saya, dua hari terakhir justru lebih padat dan berat karena dalam sehari ada dua tempat pelayanan, bahkan pada hari terakhir ada tiga pelayanan yang harus kami lakukan.
Cetak tulisan ini#Ayo_PA! dalam Natal “ABA”
Kampanye #Ayo_PA! sudah berjalan lebih dari setahun, tetapi kampanye ini tampaknya masih jauh dari selesai karena banyak sekali yang masih harus kami jangkau agar kembali kepada kebiasaan ber-PA. Salah satunya, ketika kami diundang Bpk. Aris untuk melakukan roadshow #Ayo_PA! dalam acara Natal kelompok "ABA" yang diselenggarakan di CS Resto, 18 Januari 2017 lalu. ABA adalah singkatan dari Asyiknya Baca Alkitab. Bapak Aris adalah perintis kelompok ABA untuk wilayah Solo. Kegiatan ABA adalah membaca Alkitab secara teratur, setiap hari sebanyak 3 pasal, dan setiap peserta harus memberikan laporan bacaannya melalui group WA ABA. Pada tanggal 18 Januari 2017, diadakanlah Natal kelompok ini dan untuk mengisi acara tersebut, Bpk. Aris berinisiatif mengundang tim #Ayo_PA! Sebelumnya, Pak Aries sudah mengikuti presentasi yang sama ketika tim #Ayo_PA! melayani dalam pertemuan Youth FGBMFI di Orient Solo pada tanggal 13 Desember 2016. Karena merasa ini juga perlu untuk anggota ABA, beliau pun mengundang kami. Menurut beliau, gerakan #Ayo_PA! ini satu visi dengan kegiatan mereka dan diharapkan bisa melengkapi mereka dalam mempelajari Alkitab dengan bantuan teknologi abad ini.
Cetak tulisan iniKebaktian Syukur HUT YLSA ke-22
Roadshow #Ayo_PA! di Wisma Pojok, Yogyakarta
Untuk kesekian kali, Yayasan Lembaga SABDA melakukan roadshow #Ayo_PA! Kali ini, roadshow diadakan di Wisma Pojok yang berlokasi tepatnya di dusun Condong Catur kecamatan Depok, kabupaten Sleman, Yogyakarta. Tim roadshow terdiri dari lima orang. Selain saya, ada Andreas, Ayu, Bu Yulia sebagai pembicara, dan Jessica, putri Bu Yulia. Tim SABDA datang ke "kota gudeg" dengan menggunakan KA Prameks, dan dijemput oleh Pak Haryanto, panitia GKI Ngupasan untuk menuju wisma tersebut. Kami datang pukul 07.30 pagi dan saat itu acara sudah dimulai. Ibu Lenny sedang membahas hal-hal teknis pelaksanaan program PA yang akan mulai dijalankan di GKI Ngupasan bulan Agustus ini. Apa yang akan disampaikan Bu Yulia dimaksudkan untuk melengkapi mereka dengan metode PA. Hanya saja mungkin mereka tidak bermimpi bahwa yang akan SABDA ajarkan bukan hanya metode PA, tetapi juga bagaimana menggunakan gadget/smartphone untuk ber-PA.
Cetak tulisan ini