Struktur Baru YLSA 2024
Memasuki 2024, Yayasan Lembaga SABDA kembali melakukan restrukturisasi. Wah, struktur organisasi yang baru lagi nih! Saya sudah beberapa kali mengikuti proses restrukturisasi di YLSA. Pastinya, perubahan struktur ini untuk mengakomodasi pelayanan YLSA supaya dapat terus melayani dengan lebih baik dan relevan sesuai perkembangan teknologi. Nah, struktur yang baru ini sudah kami pergumulkan, doakan, dan diskusikan bersama pada Rapat Visi tahun lalu.
Perkembangan teknologi Artificial Intelligence (AI) telah mengubah dan memengaruhi banyak aspek kehidupan, termasuk dalam pelayanan. Karena itu, YLSA juga perlu melakukan beberapa perubahan seiring teknologi yang dipakainya supaya pelayanan yang dilakukan terus relevan menjangkau generasi masa kini. Wah, jadi … seperti apa nih struktur YLSA tahun ini?
YLSA punya 3 tim inti lho, yaitu SABDA Labs (SL), SABDA Academy (SA), dan SABDA Resources (SR). SABDA LABS berfokus untuk memfasilitasi studi Alkitab dengan lebih mendalam dan relevan dengan zaman. SABDA Academy berfokus memberikan pelayanan pembelajaran/learning/micro learning dan menginisiasi pembelajaran melalui kelas-kelas online, bedah kitab, roadshow, training/pelatihan, seminar, kurikulum, dll.. Dan, SABDA Resources berfokus untuk menyediakan dan mendistribusikan produk-produk yang alkitabiah, multimedia, dan relevan bagi generasi masa kini. Masing-masing tim inti dipimpin oleh 2 orang Penanggung Jawab (PJ) dan memiliki beberapa anggota. PJ untuk tim SABDA Labs ada Bpk. Hadi dan Sdr. Aldo; SABDA Academy ada Sdri. Roma dan Sdr. Tian; dan SABDA Resources ada Bpk. Yudo dan Bpk. Pio. Secara pribadi, saya antusias sih dengan struktur yang baru ini. Soalnya, terlihat lebih rapi dan fokusnya lebih jelas.
Saya juga senang karena tahun ini ada yang baru di SABDA, yaitu tim Steering Committee (SC). Tugas utama dari SC menjadi pengarah/pendamping setiap tim inti (Evi: SL; Ibu Yulia: SA; Santi: SR) dalam menjalankan tugas-tugasnya. Pastinya, kami semua saling menolong dalam prosesnya. Oh ya, setiap tim memiliki bagian Admin dan Relasi juga lho. Admin menolong kelancaran urusan internal dan kerja sama antartim, sedangkan Relasi menolong untuk urusan komunikasi dengan sahabat/pengguna produk SABDA di berbagai jalur. Yah, inilah struktur pelayanan YLSA yang baru. Pergumulan kami tetap sama, salah satunya terkait SDM. Kiranya Tuhan kirimkan anak-Nya untuk bersedia melayani-Nya di bidang IT. Doakan juga ya Sahabat SABDA, semoga dengan struktur yang baru ini, pelayanan YLSA makin maju. Amin! Amin!
Cetak tulisan ini