Yang Baru di YLSA: Divisi Komunitas
Blog ini merupakan sekuel dari YLSA Merambah ke Facebook yang ditulis pada 2009
Menjalin relasi melalui dunia maya ternyata kini telah berubah menjadi suatu 'kebutuhan' di zaman yang sangat 'mobil' ini. Karena itu, YLSA dengan jeli memanfaatkan teknologi media jejaring sosial di dunia maya ini bukan hanya untuk membangun relasi di antara jemaat Tuhan, tapi terlebih untuk mendorong jemaat mencintai firman Tuhan dan menjangkau lebih banyak jiwa bagi Kristus. Berangkat dari kerinduan inilah YLSA meresmikan dijalankannya Divisi Komunitas, pada 1 Oktober 2010 lalu. Ibu Yulia menunjuk saya dan Kusuma Negara untuk mengelola divisi ini. Apa saja yang kami kerjakan di Divisi Komunitas?
Cetak tulisan iniPeluncuran Situs Wanita Kristen
"Mudah-mudahan, akhir Maret 2009, ‘my baby’ ini bisa segera lahir ..., eh sorry, bisa luncur ...." Kalimat ini adalah penutup blog saya yang berjudul "Wanita" ... Oh ... "Wanita". Walaupun agak terlambat, tapi harapan saya sudah terwujud. Situs Wanita Kristen ini sudah lahir tepatnya pada awal April 2009 yang lalu. Saya benar-benar bersyukur karena situs ini sekarang bisa dijangkau oleh para pengunjung di alamat: http://wanita.sabda.org/
Bagi Anda yang telah berkunjung ke situs Wanita Kristen, jangan segan-segan memberikan masukan melalui halaman laporan masalah atau kirimkan komentar Anda di blog ini. Saya sebenarnya masih ingin memoles situs ini agar tampak lebih feminim, gimana caranya ya? Ada ide? (Maklum, adminnya kurang feminim ;))
Cetak tulisan ini“Wanita” … Oh … “Wanita”
Di rapat YLSA, untuk memikirkan pengembangan pelayanan ke depan, kadang-kadang kita diminta untuk brainstorming, termasuk di divisi saya, yaitu Divisi Publikasi (Div. Pub). Nah, pada akhir tahun 2008, walaupun Div. Pub. saat itu sudah mengelola delapan belas publikasi, kami masih ingin menambah satu publikasi baru lagi (katanya, kalau bisa targetnya setiap tahun bikin satu publikasi baru). Karena itu, kami sudah punya beberapa pilihan, termasuk dari tahun-tahun sebelumnya. Ternyata, yang terpilih adalah milis publikasi khusus untuk wanita Kristen dan saya dipercaya untuk menjadi pemimpin redaksinya. Puji Tuhan, bulan Desember 2009 y.l. edisi perdana e-Wanita sudah terbit. Bagi para pengunjung wanita yang belum berlangganan, silakan kontak saya melalui alamat:
==> subscribe-i-kan-wanita(at)hub.xc.org
Cetak tulisan ini