Blog SABDA
4Nov/151

YMC dan SABDA di Lampung

Oleh:

Kesempatan ikut pelayanan bareng dengan Pak Hagai dari Iota ProJeCt dalam acara Youth Mission Conference (YMC) di Lampung sangat sayang untuk dilewatkan. Karena itu, saya menyanggupi untuk ikut mengisi di acara YMC dengan alasan: Pertama, misi selalu menjadi jantung Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) dan sejauh ini YLSA jarang ke lapangan. YLSA, yang lebih banyak dikenal di dunia maya sebagai penyedia bahan, termasuk bahan misi, sudah saatnya "turun gunung", kata pepatah ... untuk melihat apakah masih ada yang dibutuhkan teman-teman di lapangan untuk YLSA kerjakan. Kedua, untuk mengenal lebih dekat mitra YLSA yang baru, yaitu Iota ProJect. YLSA menyadari bahwa pelayanan Tuhan akan kuat kalau para pelayan-Nya bersatu, saling menopang, dan menolong. Ketiga, YLSA belum pernah roadshow ke Lampung. Ada rasa penasaran apakah SABDA sudah dikenal di Lampung.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
26Oct/152

SABDA di Kamp Nasional Alumni Perkantas 2015

Oleh:

Oleh: Harjono + Yulia

Sabtu 26 September, tim YLSA , saya, Bu Yulia, dan Jessica, bergegas menuju Rumah Retret Salib Putih, Salatiga, Jawa Tengah, karena kami akan berpartisipasi dalam Kamp Nasional Alumni 2015 Perkantas (KNA) dengan membuka booth SABDA dan memberikan presentasi tentang pelayanan SABDA.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
22Oct/151

SABDA dalam Sertifikasi Guru Agama Kristen di INTHEOS

Oleh:

Pada tanggal 23 September 2015, SABDA mengadakan roadshow di STT INTHEOS dalam rangka acara "Pelatihan Profesi Jabatan Sertifikasi Guru Agama Kristen". Para peserta kebanyakan berasal dari Kalimantan. Saya, Pak Gunung, dan Amidya bertugas pada roadshow kali ini. Kami membuka stand instalasi aplikasi Android di HP dan laptop. Peserta yang mengikuti acara ini sekitar 200 orang. Meskipun ada sedikit hambatan sebelum mulai membuka booth, tetapi akhirnya kami dapat melakukan instalasi Alkitab dan app di laptop maupun HP peserta. Pada hari itu, ada kira-kira 50 laptop yang mendapat instalasi Software SABDA dan bahan-bahan pelayanan dari SABDA sebesar 16GB, yaitu bahan dari 3 DVD: Library SABDA Anak, DVD Telaga, dan DVD Dengar Alkitab. Sementara itu, sebanyak 60-an handphone mendapatkan beberapa apps Kristen dari SABDA. Jumlah seluruh Apps Android dari SABDA saat ini ada 16.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
17Sep/150

Roadshow SABDA di Kamp Nasional Pembina Siswa 2015

Oleh:

Puji Tuhan, tanggal 8 dan 9 Agustus 2015, tim Yayasan Lembaga SABDA kembali mendapat kesempatan untuk melakukan pelayanan di acara Kamp Nasional Pembina Siswa 2015 di Tawangmangu. Ini adalah kamp nasional Perkantas untuk pelayanan siswa yang diikuti oleh seluruh Perkantas se-Indonesia. Di sini, mereka akan menerima pembinaan untuk menjadi pembina siswa dan setelah itu mereka harus berkomitmen untuk menjadi pembina siswa selama 2 tahun. Bertepatan dengan tanggal tersebut, tim SABDA yang lain sedang berada di Surabaya untuk melakukan Pelatihan Software SABDA di GKA Gloria, Surabaya, dan mensosialisasikan gerakan "Apps4God" kepada jemaat di sana. Beberapa teman SABDA juga sedang berada di Jakarta untuk mengikuti KIN (Konferensi Injil Nasional) untuk pemuda. Akhirnya, saya, Tika , dan Jessica diutus untuk membuka booth SABDA dan memberikan presentasi tentang gerakan Apps4God kepada peserta KNPS di Tawangmangu.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
19Aug/150

Pelayanan SABDA di Workshop GSM Kota Surakarta

Oleh:

Bersyukur! Itulah perasaan kami saat kami mendapat informasi dari Mbak Evie, bahwa semua staf PESTA akan mengikuti roadshow SABDA di acara Workshop Guru Sekolah Minggu (GSM) kota Surakarta, yang diselenggarakan oleh Kemenag kota Surakarta. Dalam acara ini, Ibu Yulia diundang untuk menjadi salah satu pembicara yang membawakan materi tentang "Guru Sekolah Minggu yang Mengembangkan Diri dan Berwawasan".

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
18Aug/150

Pengalaman Magang: Ikut Roadshow SABDA di GKA Gloria, Surabaya

Oleh:

Oleh:Kevin Fidelis*

Pada hari Jumat, 7 Agustus 2015, usai mengikuti Konsultasi Misi di SAAT, saya, Andi, dan Ibu Yulia melanjutkan perjalanan menuju Surabaya. Kami naik kereta api dari stasiun Malang dan sampai di stasiun Gubeng, Surabaya, 3 jam kemudian. Tim SABDA melakukan perjalanan ke Surabaya dalam rangka memberikan pelatihan software SABDA di GKA Gloria Pacar. Di stasiun, kami dijemput oleh sopir GKA Gloria Pacar menuju hotel tempat kami menginap. Hari pertama di Surabaya kami pakai untuk beristirahat, mempersiapkan ruang yang akan dipakai untuk pelatihan, dan berjalan-jalan. Salah satu rekan kami yang menyusul ke Surabaya adalah Mbak Evie, dan tiba di Surabaya pada Jumat malam.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
28Jul/151

Pengalaman Roadshow SABDA di Bala Keselamatan

Oleh:

Perjalanan roadshow SABDA ke Jakarta dan Bandung (selama 7 hari) ini adalah roadshow terlama yang pernah saya ikuti. Tim SABDA akan melayani di Yayasan Bala Keselamatan untuk pelatihan kepenulisan "Writing for God". Tim yang berangkat pelayanan adalah Bu Yulia, Benny, dan saya. Kami berangkat tanggal 17 Mei 2015, pukul 15.00, karena kami akan naik bus. Menurut Bu Yulia, walaupun perjalanan akan melelahkan karena naik bus, tetapi ini adalah pimpinan Tuhan. Singkat cerita, kami bersyukur karena kalau naik pesawat atau naik kereta, maka nama-nama yang sudah tertera pada tiket tidak akan bisa diganti sehingga tiket akan hangus. Padahal terjadi 2 kali perubahan nama staf yang berangkat. Puji Tuhan untuk pimpinan-Nya.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
14Jul/150

SABDA dalam DIKLAT Guru Agama Kristen Sinode GKJ

Oleh:

Pada tanggal 19 Juni 2015, Yayasan Lembaga SABDA mendapat kesempatan untuk memperkenalkan pelayanan YLSA dan membagikan produk-produk YLSA di acara Diklat Guru Agama Kristen kelompok 1 Sinode Gereja-gereja Kristen Jawa yang berlangsung di GKJ Margoyudan , Surakarta. Mereka adalah guru-guru agama Kristen yang berasal dari Surakarta, Demak, Purwodadi, Salatiga, dan kota-kota di sekitar Surakarta.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
14Jul/150

Roadshow SABDA di GAIS Gideon, Solo

Oleh:

Oleh:Meiliana*

Pada tanggal 10 Juni 2015, SABDA mendapat kesempatan untuk memperkenalkan dan membagikan bahan-bahan SABDA kepada para hamba Tuhan yang melayani di daerah pinggiran kota Solo dalam acara diklat di GAIS Gideon, Solo.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
6Jul/150

Roadshow Tim SABDA ke PT. Intan Pariwara

Oleh:

Acara perkenalan YLSA ini sebenarnya adalah inisiatif Pak Imam karena tertarik melihat informasi tentang roadshow YLSA di Facebook. Rupanya, Pak Imam ingin agar teman-teman persekutuannya di PT. Intan Pariwara ini juga mengenal produk-produk pelayanan YLSA. Nah, singkat cerita, tim YLSA diundang ke Klaten untuk memberikan presentasi perkenalan pelayanan YLSA.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini