Kelas Diskusi Bedah Kitab 1 Yohanes (BK1Y)
Hola Sahabat SABDA. Kali ini, saya mau sharing berkat dari peserta kelas Bedah Kitab 1 Yohanes (BK1Y). Kelas diskusi ini berlangsung pada 30 November hingga 7 Desember 2022. Kelas BK1Y ini diikuti oleh 66 orang, yang dibagi dalam 3 kelas, yaitu 1 kelas pagi dan 2 kelas malam. Saya senang diberi kesempatan memoderasi kelas BK1Y-2, didampingi oleh Kak There sebagai adminnya. Melalui kelas diskusi BK1Y ini, saya juga belajar bagaimana Rasul Yohanes adalah seorang penulis kitab yang konsisten. Terbukti dari tulisan surat 1 Yohanes ini yang berkaitan dengan Injil Yohanes yang dia tulis juga.
Dari penggalian para peserta, saya belajar banyak hal, yang mendasar adalah bagaimana kasih Allah itu dapat ditunjukkan melalui kasih kita kepada sesama dengan disertai dengan tindakan nyata. Teman-teman penasaran juga nggak dengan sharing dari para peserta BK1Y tentang berkat-berkat yang mereka dapatkan? Yuk simak di bawah ini …
1. Elfida Tiurmaulina
Kelahiran Tuhan Yesus, mengingatkan tentang:
a. Kita harus dapat menjadi pendamai bagi keluarga, sesama, dan banyak orang, termasuk mengampuni musuh-musuh kita.
b. Kita sudah dimerdekakan dari dosa oleh Dia di atas kayu salib, maka kita jangan melakukan dosa lagi.
c. Jika kita sebagai anak-anak Allah, kita harus melakukan perintah-perintah Tuhan dengan sungguh-sungguh.
Event Natal, suatu kesempatan untuk kita memperbaiki diri di hadapan Tuhan menjadi lebih baik lagi.
2. Lucianna Cecilia
Dengan
mengikuti kelas ini, saya merasakan kasih Allah yang sangat besar dalam
hidup saya. Jaminan akan keselamatan dan hidup kekal pada saat kita
tinggal dalam Tuhan dan Tuhan pun tinggal dalam kita. Allah memampukan
manusia dan memberikan teladan-Nya untuk kita agar kita dapat mengasihi
sesama kita. Allah pun memberikan iman dan peneguhan melalui Roh Kudus,
menuntun kita agar kita dapat hidup menurut kehendak Allah, agar kita
dimampukan untuk taat sehingga kita dapat memperoleh apa yang sudah
Allah siapkan bagi kita.
3. Feliadewi Ruth
Pada kelas ini, saya diajari untuk menggali Alkitab dengan membaca beberapa versi terjemahan Alkitab. Dan, jujur hal ini menolong saya untuk lebih memahami isi dari firman tersebut. Dalam 1 Yohanes, diingatkan kembali tentang kasih Allah kepada kita, jaminan hidup kekal, kasihilah saudaramu, dan berjaga-jagalah pada orang anti-Kristus. Walaupun dalam 1 Yohanes tidak menceritakan sama sekali tentang kelahiran Yesus, tetapi dalam 1 Yohanes sangat tergambar kasih Allah kepada kita sehingga Anak-Nya yang Tunggal berinkarnasi dalam dunia.
Terima kasih kepada tim SABDA yang sudah mengadakan kelas ini dan menolong kami agar bisa memahami dan menajamkan kembali pemahaman kita. Dan, terima kasih kepada teman-teman yang sudah sharing dan diskusi bersama. Tuhan Yesus memberkati.
Terima kasih juga untuk moderator lain yang bertugas, Kak Bima dan Kak Roma, serta para admin yang senantiasa membantu: Kak Rode, Kak There, dan Kak Mei. Biarlah kita semua dapat mengaplikasikan hasil diskusi BK1Y ini dengan sederhana sehingga kasih Allah yang telah kira rasakan dalam hidup kita dapat dirasakan juga oleh orang-orang di sekitar kita dan nama Tuhan dimuliakan.
Kiranya Teman-teman diberkati dengan sharing berkat yang saya dan peserta sampaikan. Jangan lupa bergabung juga di kelas-kelas MLC berikutnya ya!! God bless!!
Cetak tulisan ini
Leave a comment