Blog SABDA
29Apr/220

Seri GoPray! Menggerakkan Tubuh Kristus Berdoa bagi Gereja-Nya

Seri GoPray! menjadi salah satu seminar seri yang diadakan oleh YLSA. Seri ini dimulai Maret dan akan berlangsung setiap bulan. Nah, seminar kedua dari seri GoPray! ini berjudul Doa bagi Gereja yang diselenggarakan pada 22 April 2022. Beberapa gereja, di antaranya KIBAID, GKII, BMGJ, GKBH, dan PGI, ikut ambil bagian dalam seminar ini.

Seri GoPray! Doa bagi Gereja diawali dengan presentasi singkat dari Ibu Yulia tentang pentingnya berdoa bagi gereja. Empat poin utama yang disampaikan oleh Ibu Yulia, yaitu: Apakah gereja? Siapakah Gereja?, Mengapa berdoa bagi gereja?, Doa Yesus, dan Doa Paulus. Saya terkesan dengan pernyataan bahwa gereja adalah satu-satunya institusi yang dibangun oleh Tuhan sendiri (Mat. 16:18) untuk mengemban misi Kerajaan Allah. Gereja bukanlah tempat atau gedung, tetapi tubuh Kristus yang hidup dan bertumbuh. Melalui gereja, karya Tuhan dan kemuliaan-Nya dinyatakan. Untuk lebih lengkapnya, Sahabat SABDA dapat melihat melalui akun YouTube SABDA Alkitab. Presentasi dari Ibu Yulia tersebut mengingatkan saya bahwa terkadang mudah bagi kita untuk mengkritik gereja, tetapi sudahkah kita berdoa bagi gereja. Kritik penting bagi kemajuan gereja, tetapi hanya kuasa Roh Kudus yang mampu mengubah dan memberi pertumbuhan bagi gereja. Gereja juga sudah seharusnya bersatu menjadi saksi Kristus tanpa melihat denominasi seperti doa Tuhan Yesus bagi gerejanya (Yohanes 17:20-26).

Sesi doa (GoPray Now) dipimpin oleh Mbak Evie. Diawali dengan sharing pokok doa dari perwakilan Gereja Kerapatan Injili Bangsa Indonesia (KIBAID), Gereja Kristen Injili Indonesia (GKII), Badan Musyawarah Gereja-Gereja Jawa (BMGJ), dan Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI). Pokok-pokok doa dari masing-masing gereja bisa Sahabat SABDA temukan dalam edisi-edisi Kalender Doa SABDA (KADOS) selama bulan Mei.

Saya bersyukur tubuh Kristus bersatu hati berdoa tanpa melihat denominasi. Semua yang ikut acara ini berdoa bagi perkembangan gereja-gereja Tuhan, pertumbuhan iman jemaat, dan kesatuan hati antargereja di Indonesia dan dunia. Saya berharap kegiatan doa ini dapat terus dilakukan oleh orang-orang percaya sehingga gereja dapat saling mendukung dalam pertumbuhan dan memikirkan kepentingan pengabaran Injil. Kiranya kita terus dapat memelihara kesatuan hati seperti gereja mula-mula dan banyak orang mengenal Kristus melalui persekutuan yang penuh kasih dan saling melayani (Kisah Para Rasul 2:42, 46-47).

Saya mengajak Sahabat SABDA semua untuk ikut bergabung, bersatu hati berdoa bersama dalam acara seri GoPray! selanjutnya!! Ada GoPray! Doa bagi Suku Digital, GoPray! Doa bagi Pelayanan, GoPray! Doa bagi Anak, dan tema-tema lainnya sepanjang satu tahun ini.

Mei Budi

Tentang Mei Budi

Mei Budi telah menulis 15 artikel di blog ini..

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
Comments (0) Trackbacks (0)

No comments yet.


Leave a comment

Connect with Facebook

No trackbacks yet.