Pelatihan Software SABDA di Gunungkidul
Gunungkidul adalah sebuah kabupaten di Daerah Istimewa Yogyakarta. Kabupaten ini berbatasan dengan Kabupaten Sukoharjo dan Kabupaten Klaten di sebelah Utara, Kabupaten Wonogiri di sebelah Timur, Samudera Hindia di sebelah Selatan, serta Kabupaten Bantul dan Kabupaten Sleman di sebelah Barat. Kabupaten Gunungkidul ini memiliki daerah wisata yang banyak sekali. Selain memiliki pantai yang sangat indah, kabupaten ini juga memiliki banyak sekali gua yang menjadi objek wisata di daerah ini.

SABDA di Kamp Nasional Alumni Perkantas 2015
Oleh: Harjono + Yulia
Sabtu 26 September, tim YLSA , saya, Bu Yulia, dan Jessica, bergegas menuju Rumah Retret Salib Putih, Salatiga, Jawa Tengah, karena kami akan berpartisipasi dalam Kamp Nasional Alumni 2015 Perkantas (KNA) dengan membuka booth SABDA dan memberikan presentasi tentang pelayanan SABDA.

Pengalaman Magang: Ikut Roadshow SABDA di GKA Gloria, Surabaya
Oleh:Kevin Fidelis*
Pada hari Jumat, 7 Agustus 2015, usai mengikuti Konsultasi Misi di SAAT, saya, Andi, dan Ibu Yulia melanjutkan perjalanan menuju Surabaya. Kami naik kereta api dari stasiun Malang dan sampai di stasiun Gubeng, Surabaya, 3 jam kemudian. Tim SABDA melakukan perjalanan ke Surabaya dalam rangka memberikan pelatihan software SABDA di GKA Gloria Pacar. Di stasiun, kami dijemput oleh sopir GKA Gloria Pacar menuju hotel tempat kami menginap. Hari pertama di Surabaya kami pakai untuk beristirahat, mempersiapkan ruang yang akan dipakai untuk pelatihan, dan berjalan-jalan. Salah satu rekan kami yang menyusul ke Surabaya adalah Mbak Evie, dan tiba di Surabaya pada Jumat malam.

Training Kepemimpinan “Today Matters”
Pada awal Juli yang lalu, tepatnya tanggal 4 -- 5 Juli 2015, saya bersama dua rekan yang lain -- Hadi dan Evie, mengikuti training kepemimpinan yang diadakan oleh TOTAL yang bekerja sama dengan EQUIP di Solo. Sebelumnya, kami bertiga sudah mengikuti seri pertama dari training kepemimpinan ini Januari yang lalu. Apakah Anda masih ingat judul topik training yang pertama tersebut? Ya, "Pemimpin 360 Derajat"! Training bagian kedua ini berjudul "Today Matters" -- hal-hal penting hari ini.
