Blog SABDA
19Aug/220

Kelas Diskusi Langsung “Keberadaan Allah”

Oleh:

Oleh: Rei

Halo Sahabat SABDA ... pada kesempatan ini, saya ingin membagikan beberapa testimoni dari peserta yang mengikuti Kelas Diskusi Langsung (KDL) dengan topik Keberadaan Allah. Kelas yang diikuti 28 peserta ini berlangsung selama tiga hari berturut-turut (Selasa - Kamis), pada 9 - 11 Agustus 2022, dan hanya dilakukan melalui Zoom. Nah, KDL ini dibagi menjadi dua kelas: kelas pagi dan kelas malam. Kelas pagi dimulai pkl. 10.30 - 12.00 WIB, sedangkan kelas malam pkl. 20.30 - 22.00 WIB.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
9Aug/220

Hari Terakhir Magang 1 di SABDA

Oleh:

Oleh: Rahel


Halo Sahabat SABDA, saya Rahel, staf magang yang sebulan ke belakang menghabiskan waktu di SABDA bersama rekan saya si Magang 2, Eunike. 🙂 Bersyukur, masa magang di SABDA dapat diselesaikan dengan baik. Saya mendapat banyak pelajaran dan pengalaman baru untuk dibawa kembali ke kota asal. Pada hari terakhir di SABDA, saya merasa senang karena dapat mengikuti acara ucapan syukur yang seru dan terasa sekali kekeluargaannya.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
3Aug/220

Senang Menjadi Guest PA Online Bareng Seri Alki-TOP (Mazmur 1)

Oleh:

Oleh: Rahel

Shalom Sahabat SABDA ! Saya ingin menceritakan salah satu pengalaman saya selama magang di SABDA. Pengalaman ini terkait dengan salah satu tugas yang saya dapat dari Divisi Live. Saya sudah terbiasa bekerja di balik layar untuk berbagai program live, sebab sudah beberapa kali diminta bertugas dengan diorientasi sebelumnya. Namun, kali ini, ada yang berbeda lho. Kak Roma  meminta saya untuk menjadi guest #ayo_PA! dalam program PA Online Bareng Seri Alki-TOP dengan topik bahasan Mazmur 1  bersama staf baru Divisi Live, yaitu Mas Rei.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
3Aug/220

Kelas “Membina Pernikahan Kristen” (MPK)

Oleh:

Oleh: Rei

Halo Sahabat SABDA ... Pada kesempatan kali ini, saya membagikan beberapa testimoni dari peserta yang mengikuti kelas Membina Pernikahan Kristen (MPK). Kelas diskusi ini berlangsung pada 20 - 27 Juli 2022, yang diikuti oleh 59 peserta dan berhasil meluluskan 45 peserta. Kelas ini dibagi menjadi 2 kategori, yaitu kelas hamba Tuhan dan kelas umum.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
26Jul/220

Pelayanan sebagai Staf Baru di SABDA

Oleh:

Oleh: Rei

Halo Sahabat SABDA, saya sangat bersyukur kepada Tuhan karena pada 18 Juli 2022, saya memulai perjalanan hidup yang baru di Kota Solo. Pada tanggal itulah, saya memulai petualangan hidup saya melayani Tuhan di Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). Sedikit cerita saja teman-teman, saya adalah seorang sarjana lulusan Teologi yang memiliki panggilan pelayanan yang cukup jelas sebagai seorang gembala. Panggilan itu sudah saya yakini sejak saya masih berkuliah. Ketika tiba saatnya saya lulus dari kuliah dan mendapatkan gelar sarjana, saya mulai mempertanyakan tempat pelayanan yang Tuhan mau untuk saya lakukan.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
15Jul/220

Pengalaman Pertama Magang di SABDA

Oleh:

Oleh: Eunike

Halo Sahabat SABDA ... Senin, 11 Juli 2022, menjadi tanggal yang istimewa bagi saya karena mendapatkan pengalaman yang sangat baru. Mendapat kesempatan untuk magang di Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) menjadi hal yang tidak saya duga. Saya adalah salah satu mahasiswi program studi Sistem Informasi. Saya tidak menyangka kalau saya bisa mendapatkan pengalaman magang pertama saya di SABDA untuk mengisi liburan setelah menyelesaikan semester dua ini.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
14Jul/220

Hari Pertama Magang di SABDA

Oleh:

Oleh: Rahel

Kali kedua saya menginjakkan kaki di Kota Solo, saya memulai kegiatan saya sebagai staf magang di SABDA. Selepas UAS semester dua, saya mendapatkan libur yang cukup panjang dari kegiatan perkuliahan sehingga saya memutuskan untuk magang di SABDA selama satu bulan. Sebenarnya, saya adalah seorang mahasiswi dari program studi Desain Mode. Pekerjaan yang akan saya lakukan mungkin kurang linear dengan latar belakang pendidikan tinggi saya. Namun, saya yakin tidak ada ilmu yang sia-sia, dan selagi saya masih muda, saya ingin belajar banyak hal.

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini
8Jul/220

Berkat Dobel Ketika Mengerjakan Animasi

Oleh:

Oleh: Lukas

Hallo Sahabat SABDA, perkenalkan saya Lukas. Saya pernah terlibat di pelayanan SABDA, khususnya bidang media. Nah, salah satu pekerjaan media yang pernah saya tekuni dulu adalah mengerjakan video animasi Yesus Mesias. Saat itu, saya banyak mengerjakan bagian editing teks terjemahan dan memasukan audio dubbing dalam animasi Yesus Mesias

Cetak tulisan ini Cetak tulisan ini